Press "Enter" to skip to content

Football West Semarang : Menjalin silaturahmi melalui FUN FOOTBALL di tengah Pandemi

Semarang – (Nayantaka.id) Sebanyak 30 orang anggota klub sepakbola Senang senang atau lebih sering di sebut Fun FOOTBALL dari Kota Ukir Jepara bernama Classic FC berkunjung lawatan ke Stadion Citarum Semarang.

Dalam Silaturahminya ke Semarang , mereka menjajal kemampuan dari tim Semarang Barat yang Bernama FWS (FOOTBALL WEST Semarang). Di laga sebelum nya tim dari Semarang juga sudah menjalani laga lawatan ke Jepara di stadion Gelora Bumi Kartini,

Selain untuk silaturahmi, pertandingan yang bersifat happy game ini bertujuan untuk menjaga kondisi dan menambah imun tubuh di tengah pandemi yang belum mereda sampai sekarang.

Sebenarnya ke dua tim sudah jarang berkumpul karena Pandemi COVID -19. Tetapi kembali melakukan kegiatan dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan (prokes),” kata Abid Gibson salah satu anggota tim dari FWS.

FWS ini sendiri beranggotakan sudah lebih dari 30 orang dan anggotanya terdiri dari berbagai kalangan dan pekerjaan. Ada juga mantan pemain profesional seperti eks PSIS. SebenarnyaTIm FWS  di Fokuskan kepada yang berdomisili di Semarang Barat saja tapi lambat laun banyak yang ajak teman imbuh Abid gibson.

Dia menambahkan selain tetap bersifat fun untuk komunitas ini, FWS terus berusaha lebih maju dan berkembang menjadi lebih baik.

Kedudukan laga silaturahmi ini berakhir dengan skor 5-2 untuk kemenangan FWS dari Semarang. Pertandingan ini juga di Lengkapi oleh Wasit dan 2 hakim Garis. Serta tak lupa juga Fotografer untuk mengabadikan Momen- momen berharga dalam laga silaturahmi ini,

 

Mari berbagi...

Be First to Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *